Tags

, , ,

saradanBahas road trip lagi… kali ini adalah road trip ke Madiun.

Sebelumnya telah beberapa kali di bahas road trip yang pernah dilakukan oleh penulis diantaranya road trip to Malang, ada juga road trip to Jember.

Oke… mari kita lanjutkan…. Beberapa waktu yang lalu penulis melakukan sebuah road trip ke Madiun. Perjalanan di mulai pada pagi hari …

Memang enak berangkat pagi. Banyak keuntungan yang bisa di dapat dengan berangkat awal ketika kita sedang melakukan sebuah perjalanan. Selain kondisi jalan yang masih cenderung sepi, terik sinar matahari pagi pun masih soft lembut di mata. Uenak pokoke….

Selain itu kondisi badan kita pun masih segar, asalkan tidak begadang saja malam sebelum melakukan perjalanan 🙂

Tidak terlalu banyak catatan selama perjalanan menuju ke Madiun. Perjalanan cenderung lancar. Ditemui beberapa ruas jalan yang rusak & berlubang…. sedangkan beberapa ruas jalan lagi mulus baru di aspal. Begitu seterusnya hehe….

Oya… ada yang sedikit unik di perjalanan menuju Madiun. Di sepajang jalan di hutan Saradan banyak di temui penjual ikan di sisi jalan. Para penjual ikan segar ini bertambah banyak menjelang sore. Sepertinya itu adalah hasil tangkapan mereka dari sungai ataupun danau yang ada disekitaran hutan yang di dapatnya di pagi hari kemudian langsung mereka jual.

sate cempe madiun

Menjelang kota Madiun ada sebuah tempat makan sederhana yang lumayan. Tempat makan yang menyediakan sate cempe & nasi gule. Namanya sate cempe Pak Joki. Kami berhenti di sana untuk istirahat sebentar sekaligus makan siang. Lokasinya berada persis di tepi jalan utama menuju kota, terletak di sebelah kanan jalan setelah spbu pertamina. Tempatnya sederhana, harga bersahabat, rasa makanannya uenak, mlekunyen…. dan yang penting biar awet muda…. seperti cempe…. heheh….

Semogaa bermanfaat…

Ahstravelling.com
FB Fans Page: https://www.facebook.com/AhsTravelling/
Twitter: @Ahs_Travelling